Memiliki banyak teman adalah harapan semua orang, tetapi tidak semua orang pandai bergaul dan bersosialisasi dengan orang yang baru dikenal. Terkadang rasa malu juga sempat datang dan cenderung lebih canggung bertemu dengan orang yang belum dikenal.
Pertemanan saling mendukung adalah perteman yang sesungguhnya. Kita membutuhkan pertemanan agar bisa saling membantukan bukan datang saat butuh saja.
Nah buat kamu yang ingin memiliki teman dan sahabat lakukan 6 hal ini, Apa saja?
1. Pandai Berbaur
Saat kamu berbaur, mungkin beberapa orang merasa asing dengan kehadiran kamu. Tetapi, jangan takut apalagi sampai pesimis dan kamu jadi ciut yah. Senyumlah dan perlahan mengobrol dengan mereka. Mereka yang baru kenal dengan kamu juga akan perlahan-lahan merasa nyaman dan mau merima kehadiranmu.
2. Bersikap Santai
Bersikaplah santai karena ini akan membuat kamu terlihat lebih mudah diajak untuk berteman dan mereka akan berpikir akan asyik bila berteman dengan dengan kamu.
3. Bersikap dan Berpikir Positif
Belajarlah untuk berpikir bersikap dan positif karena kepercayaan diri dan mood yang baik akan terbangun.
4. Jangan Suka Berbohong
Jangan pernah pernah pertemanan kamu di bumbui dengan kebohongan. Jadilah dirimu sendiri, tunjukkan apa yang kamu miliki karena pertemanan yang sehat akan menerimi kekurangan kamu. Kamu bisa saja membohongi teman kamu dengan semua bualan dan kebohongan kamu tetapi saat mereka semua mengetahui hal tersebut mereka akan merasa pertemanan dengan kamu hanya sebuah kebohongan dan mereka akan meninggalkan kamu.
5. Cari Tahu Kamu Ingin Punya Teman Seperti Apa?
Dalam pertemanan ada baiknya kamu perlu mengetahui kamu ingin punya temen yang seperti apa? Kamu harus mengetahui jenis orang yanh ingin berteman dengan kamu? Benar mencari teman tidaklah mudah. Tetapi jika kamu ingin memiliki teman kamu bisa mencari teman lewat komunitas, hobi dan bidang yang sama dengan kamu. Bertemu dengan orang yang punya minat dan pemikiran sama bakal mempermudah kamu dalam menjalin sebuah pertemanan.
6. Jangan Hitung Jumlah Teman Yang Kamu punya.
Pertemanan bukan seberapa banyak teman yang kamu miliki. Kamu tidak perlu menghitung jumlah temanmu setiap hari karena itu hanyalah hal yang sia-sia dan membuang waktu saja. Namun buatlah pertemanan secara alami bersikap ramah dan senyum pada mereka yang kamu temui.